Minggu, 21 September 2008

Rindu

Keinginan adalah sumber penderitaan
tempatnya di dalam pikiran

Tujuan bukan utama
Yang utama adalah prosesnya

Kita hidup mencari bahagia
Harta dunia kendaraannya
Bahan bakarnya budi pekerti
Itulah nasehat para nabi

Ingin bahagia, derita didapat
Karena ingin sumber derita
Harta dunia, jadi penggoda
Membuat miskin jiwa kita

Ada benarnya nasehat orang orang suci
Memberi itu terangkan hati

Seperti matahari
yang menyinari bumi

(Iwan Fals)

Jadi rindu sama dia . Rindu pada sapa hangatnya di waktu pagi, pada sinar teduhnya ketika senja, pada panasnya yang membakar marah.

Sudah beberapa bulan ini, aku tidak lagi menemuinya. Kesibukan menyita tidak hanya waktu, tapi juga kesehatanku. Badan udah berkali-kali protes meminta haknya, tapi aku cuekin juga.

Tetapi aku senang, hatiku masih selalu hangat tiap mengingatnya. Mudah-mudahan dia mengerti. Atau malah dia juga sibuk. Tidak ada waktu yang bisa sia-sia untuknya. Dia matahari.


Maros, September 2nd, 2008